Friday, March 21, 2014

Wajah Baru Mandala Airlines

Mandala Airlines-Mandala Tiger

Sejak resmi bergabung dan mengubah nama menjadi tiger mandala,banyak perubahan telah terjadi terhadap maskapai penerbangan nasional yang satu ini.

Sangat jauh dari kesan angker dibandingkan penampilan sebelumnya,dimana sejarah masa lalu maskapai yang identik dengan tragedi kecelakaan dalam kegiatan operasi maskapai berlogo diagram sanksekerta yang berarti lingkaran alam semesta ini,yang menjadi logo maskapai ini.

Pada tahun 1976 dibawah management kostrad (komando cadangan strategis) penggunaan nama mandala sebagai nama maskapai diambil dari operasi mandala yang dilaksanakan TNI pada waktu itu yang menggelar operasi militer di papua yang bertujuan untuk menyatukan wilayah papua barat menjadi bagian dari Indonesia.

Merintis Prestasi Dengan Wajah Baru

Saat ini mandala airlines yang dulu pernah sukses menjadi salah satu maskapai penerbangan nasional dengan penghargaan sebagai “the most potential brand in airline services” paad tahun 2002,hadir kembali meramaikan kegiatan bisnis dan industri penerbangan nasional dan internasional  setelah resmi diambil alih dengan kepemilikan saham terbesar dari investor yang berbasis di singapura,yaitu PT.Saratoga Investment corp dan pernah di akuisisi oleh Cardig International dan Indigo Partners pada tahun 2006.

Proses akuisisi yang dilakukan oleh Cardig International dan Indigo Partners di tahun 2006 yang lalu,memungkinkan mandala airlines untuk melakukan branding ulang,dan mengadopsi konsep penerbangan ber budget rendah agar mampu bersaing dengan maskapai dengan konsep serupa seperti Lion air,Citilink,Air asia dan masih banyak lagi.kemudian mandala airlines mulai kembali beroperasi dibulan april tahun 2012,dengan penerbangan perdana yang berbasis di Jakarta dan Medan.

Sempat dikenakan sanksi akibat permasalahan hutang di tahun 2011,pada tahun 2013 tepatnya di bulan juli,mandala airlines secara resmi mengumumkan perubahan nama dan juga logo maskapai menjadi tiger mandala dengan logo baru yang merepresentasikan kehangatan.saat ini mandala air lines atau yang sekarang dikenal sebagai tiger mandala,menerapkan konsep one-single aircraft policy atau kebijakan pengoperasian satu jenis pesawat saja,yaitu dengan mengoperasikan Airbus sebagai armada tetap.

Penggunaan armada yang saat ini berjumlah 6 unit pesawat Airbus seri A320,akan secara bertahap ditambah dengan memesan armada Airbus seri A320 sebanyak 19 unit.tiger mandala (mandala airlines) menargetkan untuk memiliki sampai dengan 15 unit pesawat pada tahun 2013 dan akan bertambah menjadi 25 armada di tahun 2015 yang akan datang.dengan melayani 10 rute domestik dan 5 rute internasional,diharapkan wajah baru mandala airlines mampu memberikan pengalaman baru bagi pengguna jasa transportasi udara.(AB)

Artikel Terkait :




No comments:

Post a Comment